Minggu, 28 Maret 2010

Duo mobile browser dari Opera diluncurkan

download Opera Mini 5 dan Opera Mobile 10 yang menjadi browser ponsel favorit kamu sekarang jadi lebih baik! Fitur utama yang baru termasuk tampilan baru, tabbed browsing, visual baru Speed Dial, Password Manager serta banyak fitur baru dan lama lainnya untuk membuat pengalaman browsing di ponselmu bahkan lebih baik!

Jumat, 19 Maret 2010

Dana Asing Terus Banjiri Surat Utang pemerintah

Jakarta - Investor asing masih terus menyerbu instrumen Surat Utang
Negara (SUN). Dalam 18 hari di bulan Maret 2010 ini pertambahan jumlah
dana asing di SUN mencapai Rp 8,07 triliun.

Dari data Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang Kementerian Keuangan
yang dikutip detikFinance, Sabtu (6/3/2010) total dana asing di SUN
mencapai Rp 128,88 triliun, meningkat dari posisi akhir Februari 2010
yang mencapai Rp 120,81 triliun.

Jumlah SUN yang diperdagangkan di pasar sampai 18 Maret 2010 adalah
sebesar Rp 591,88 triliun, porsi terbesar dipegang oleh perbankan
dengan jumlah sebesar Rp 236,83 triliun.

Bank Indonesia (BI) juga memegang instrumen SUN sebesar Rp 19,74
triliun. Kemudian industri reksa dana memiliki SUN sebesar Rp 45,72
triliun, industri asuransi memiliki SUN Rp 76,61 triliun, dana pensiun
memegang Rp 37,13 triliun, perusahaan sekuritas Rp 400 miliar, dan
lainnya Rp 46,59 triliun.
=========
http://1001bisnismudah.site50.net

Kamis, 11 Maret 2010

Suami selingkuh banyak dari kalangan artis

Lihat saja media cetak ataupun elaktronik, hampir tiap hari selalu menampilkan informasi informasi kriminal, suami selingkuh, artis selingkuh dan tentunya masih banyak lagi

tapi parahnya para artislah yang menjadi sorotan media, masih ingatkan dengan KD, sunan kali jaga, Dan para seleb muda yang gonta ganti pacar seperti Gading M, Rafi A, dan sebagainya ( sangking banyaknya sampai lupa)

Kalao menurut saya sah-sah saja selebritis cari sensasi biar namanya banyak orang yang kenal, tapi kalau membuat sekandal negatif apa nggak terkesan jelek?, kan basa aja cari sensasi  tak harus dengan kata perselingkuhan, ganti pasangan. seperti peduli HVF misalnya,  sehingga masyarakat pun memiliki tanggapan positif

Rabu, 10 Maret 2010

tanda tanda suami selingkuh

Tanda tanda suami selingkuh, Mendeteksi adanya orang ke tiga dalam suatu hubungan memang bukan hal yang mudah, tapi ada beberapa tanda yang bisa menjadi tolak ukur anda akan adanya kehadiran orang ketiga itu. Anda bisa menaruh curiga terutama jika sikap dan kebiasaan pasangan anda banyak yang berubah.

Berikut beberapa tanda yang perlu diwaspadai sebelum suami benar-benar berpaling ke lain hati :

- Sering memancing pertengkaran
Tiba-tiba saja pasangan anda jadi mudah terbakar emosinya, senang mengkritik, mencari-cari kesalahan dan cenderung membela diri, bahkan balik menyalahkan jika anda mengoreksi sikapnya yang mulai menyebalkan.

- Menjaga jarak dan sulit diajak komunikasi
Anda menjadi sulit mengetahui isi hatinya karena sekarang suami jadi lebih pendiam atau memilih langsung tidur jika pulang dari kantor, padahal sebelumnya anda dan suami memiliki kebiasaan ngobrol sebelum tidur.

- Lebih peduli pada penampilan
Meski laki-laki yang mulai memperhatikan penampilannya tidak selalu berarti selingkuh, tapi tak ada salahnya curiga jika pasangan anda mulai genit untuk urusan penampilan. Menambah koleksi kemeja, mengganti parfum dan lebih menjaga kebersihan tubuhnya.

- Mengubah kebiasaan seksual
Mendadak si dia jadi lebih dingin di tempat tidur atau sebaliknya lebih agresif, menyukai posisi seks tertentu. Dalam hal ini setiap individu memiliki kebiasaan berbeda, sebagai orang terdekat, seorang istri biasanya lebih jeli melihat perubahan-perubahan ini.

- Lebih royal
Untuk menutupi perasaan bersalahnya, pasangan anda jadi rajin membelikan anda berbagai macam hadiah dan menghujani anda dengan perhatian. Padahal biasanya si dia hanya memberi hadiah saat anda berulang tahun.

- Jarang di rumah
Pasangan anda jadi lebih rajin ke kantor, berangkat lebih pagi dan pulang larut malam dengan alasan klasik, 'lembur'. Bahkan sesekali pasangan anda mulai berani minta ijin anda untuk lembur di akhir pekan. Kecuali anda tahu pola kerjanya bahkan tugas pasangan anda di kantor, anda tidak perlu mengkhawatirkan perubahan ini.

- Banyak rahasia
Ponsel dan PDA nya tidak pernah lepas dari genggaman, berbicara dengan suara berbisik-bisik di telepon, tagihan kartu kredit melonjak karena transaksi yang tidak jelas. Agaknya anda perlu mewaspadai tindak-tanduknya yang penuh 'misteri' itu.

Jika anda merasakan perubahan-perubahan tersebut, lakukan introspeksi terlebih dulu ke dalam diri dan kemudian baru anda melakukan evaluasi hubungan anda berdua. Kontrol emosi anda sebelum menanyakan langsung pada pasangan.

Tak ada salahnya membuka mata lebih lebar dan menyalakan radar aa, akan lebih mudah menyelesaikan masalah sebelum semuanya menjadi besar. (Prp/pit/ft:ilustrasi)

Senin, 08 Maret 2010

Alasan Suami Selingkuh (bagian 1)

Untuk penulisan bukunya "The Truth About Cheating", konselor pernikahan M. Gary Neuman mensurvei 200 orang pria ber istri selingkuh dan tidak selingkuh untuk mengetahui alasan di balik ketidakjujuran pria—termasuk pernyataan para pria selingkuh mengenai hal-hal yang dapat mencegahnya selingkuh. Inilah temuannya :

48% suami menyatakan ketidakpuasan emosional sebagai alasan utama selingkuh

Begitu banyak mitos  mengenai pria, salah satunya mitos bahwa suami selingkuh adalah semata-mata karena alasan seks. Hanya 8% pria yang menyatakan ketidakpuasan seksual sebagai alasan utama teman selingkuh. "Pandangan sosial kita mengatakan pada kita bahwa semua kebahagiaan pria terletak pada seks", kata Neuman, "namun pria juga bukan makhluk tanpa perasaan. Mereka ingin istri mereka menunjukkan sikap menghargai suami, dan ingin istri memahami bahwa pria telah berusaha keras melakukan sesuatu dengan benar". Masalahnya pria tidak memiliki kepekaan emosional sebesar wanita dalam mengungkapkan perasaan mereka, sehingga istri tidak selalu tahu apakah membutuhkan perhatian ekstra atau tidak. "Kebanyakan pria berpikir bahwa menyatakan emosi itu membuatnya tidak jantan. Namun Anda dapat menciptakan suasana pernikahan akan saling menghargai dan terbuka atas pikiran masing-masing—dan apabila Anda telah melakukannya, suami akan sangat suka untuk itu"

Bersambung......